Volii lagii!!!
Welcome Back Here!!
. Teknik Dasar Block Bola Voli
Teknik Block digunakan untuk menahan atau
mencegah serangan yang dilakukan oleh tim lawan. Pertahanan dapat dilakukan
dengan cara menggunakan kedua tangan dan dibarengi dengan lompatan yang tinggi,
kemudian menahan bola agar tidak masuk ke dalam area permaian sendiri.
Dalam bermain bola voli teknik ini sangat
diperlukan oleh tim, oleh karena itu setiap pemain wajib menguasai teknik block
dengan baik. Langkah yang harus dilakuakan untuk melakukan teknik blok adalah
berdiri dengan posisi kaki yang sejajar, disaat yang bersamaan kedua tangan
berada di depan dada dengan posisi tangan menghadap ke arah net, kemudian
melakukan lompatan dan mengikuti arah bola yang akan di pukul oleh pemain lawan.
Posisi Pemain Bola Voli
Dalam permaian bola voli pelatih harus
menyusun strategi dengan pintar supaya
penguasaan pertandingan bisa dikendalikan. Termasuk pengaturan posisi antara
pemain yang satu dengan pemain lainya. Berikut ini posisi pemain yang berperan
penting dalam setiap pertandingan bola voli.
1. Posisi Pemain Bola Voli Tosser (setter)
Tosser adalah pemain yang memiliki tugas
untuk mengoper bola kepada teman satu timnya dan mengatur ritme jalanya
permainan.
2. Posisi
za Pemain Bola Voli Spikker (smash)
Spikker adalah pemain yang memiliki tugas
untuk memukul bola agar jatuh di area pertahanan permainan lawan
3. Posisi Pemain Bola Voli Libero
Libero adalah pemain yang memiliki tugas
bertahan dengan cara menahan bola dari pukulan lawan. Pemain ini bisa bebas
dalam keluar masuk pertandingan, namun tidak boleh melakukan teknik smash.
Pemain libero hanya boleh menggunakan passing bawah atau passing atas jika bola
ingin melewati net.
4. Posisi
Pemain Bola Voli Defender (pemain bertahan)
Defender adalah pemain yang memiliki tugas
bertahan untuk menerima serangan dari tim lawan.
Mudah bukan dalam mempelajari teknik dasar
permainan bola voli. Tunggu apa lagi, langsung praktekan saja teori yang sudah
di dapat.
Emmanuel Juan IX B/11
Habis ini aku mau blajar bola voli ahhhh
BalasHapus